Jejaring sosial memang sangat memudahkan kita dalam banyak hal,terutama mengenai kabar teman dan sahabat kita. Macamnya pun banyak sekali, yang familiar dengan saya ada Facebook, Twiter, Bloger, Histagram, kemudian yang berbasis No telpon ada Blackberry dan what up aplication. sekali lagi dengan adanya itu akan menambah kemudahan kita dalam berinteraksi dengan orang lain.
Batas-batas wilayah seakan tidak terlihat, mau dimanapun asalkan conek internet, komunikasi bisa dilakukan. Namun kadang juga menyebalkan sekali melihat kabar terbaru mengenai teman, baik yang sukses maupun yang kurang sukses. Alasanya berfariasi, bila mendapati kabar dari jejaring sosial bahwa teman yang dulu selalu nebeng, selalu merepotkan, tiba-tiba sukses atau lebih sukses dari kita tepatnya. Kadang juga sedih lihat teman baik yag nasibnya kurang beruntung.
Memang sifat dasar manusia itu egois sepertinya, selalu saja inginya diri sendiri lebih baik dari orang lain. Jejaring sosial dengan segala kelebihan dan kelemahanya tentu bisa jadi motifasi setelah menyaksikan dan melihat sendiri kabar-kabar dari jauh, dari belahan bumi lain dan dari seluruh manusia lainya.
Semoga kita selalu mensukuri apa yang kita punya walaupun sedikit, bagaimanapun semua sudah ada yang mengatur, tinggal kita berusaha semaksimal mungkin saja.
selamat beraktiftas kawan..
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar