Home » » Puisi (kehidupan)

Puisi (kehidupan)

Written By makki on Jumat, 16 Mei 2014 | 01.22

Kehidupan

Gemerlapan bagai lampu diskotik
manusianya ingin hebat lalu buat heroik
sebagian lain lemah tak dapat berkutik
lalu melayang, menghilang sama sekali tak diusik

siapalah kita yang baru saja ada
berani menyombong tunjukkan kehebatan, pamerkan dada
padahal kuat kita hanya dimasa muda
selebihnya waktu berbicara, tak bisa kita lawan mati yang nyata ada

korupsi, premanisasi, pelecehan diri
lalu apa lagi yang kan kau lakukan untuk memperjelek hidup ini
pikirkan sekali lagi bila mau berbuat tak berbudi
agar kelak hidupmu terkenang saat kau telah mati
pikirkan sekali lagi, sudahkah bermanfaat hidupmu kini
agar tak menyesal dirimu nanti

Makki
Blitar, 16/05/2014
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Tempatnya Profil dan Informasi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger